Selasa, 16 Maret 2021

Refleksikan Sejarah, Rayon Averroes dan Avicenna Gelar Harlah Ke-5


Acara Hari Lahir Rayon Averroes dan Avicenna Ke-5 STAI At-Taqwa Bondowoso resmi dibuka dengan pemotongan pita yang dilakukan oleh Ketua Komisariat RBA STAI At-Taqwa Bondowoso, Ahmad Muzakki dengan didampingi oleh Ketua Rayon Averroes, Muhammad Ilham Ilahiyah Syahputra dan Ketua Rayon Avicenna, Sofiyatul Hasanah. Acara tersebut bertempat di Graha Pergerakan, Desa Poncogati, Kecamatan Curahdami, Kabupaten Bondowoso (16/03).

Peringatan Harlah Rayon Averroes dan Avicenna STAI At-Taqwa Bondowoso ke-5 itu dihadiri oleh segenap Keluarga Besar PMII STAI At-Taqwa Bondowoso dan para pendiri Rayon Averroes dan Avicenna. Tak hanya  itu, segenap tamu undangan dari rayon dan komisariat se-Bondowoso turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Acara tersebut mengangkat tema 'Sejarah Sebagai Bukti Adanya Perubahan' dengan tujuan untuk memperingati hari lahir kedua rayon yang telah mencapai 5 tahun berdiri. Juga bermaksud untuk mengingat sejarah dan mengambil pelajaran demi lebih baiknya rayon ke depan. 

Seperti yang disampaikan oleh Sofiyatul Hasanah, Ketua Rayon Avicenna, dalam sambutannya. Ia menyampaikan, betapa besar pengaruh dari adanya rayon karena rayon merupakan lumbung kaderisasi. 

"Anggota memang ditekankan untuk mengikuti beberapa kegiatan, agar anggota betul-betul paham selama berproses di rayon. Berproses di rayon itu selama 3 tahun. Pertama, kalian menjadi anggota. Kedua, menjadi pengurus anggota. Ketiga, menjadi Badan Pengurus Harian atau BPH. Proses yang lama itu akan matang jika kalian benar-benar serius," ucapnya. 

Ia juga menuturkan bahwa di Bondowoso, Rayon Averroes dan Avicenna yang paling optimal dalam kaderisasi. 

"Berbicara pengkaderan, saya yakin lebih matang di PMII At-Taqwa karena memang benar-benar dikader," tuturnya. 

Muhammad Ilham Ilahiyah Syahputra, Ketua Rayon Averroes mengatakan, "Kita harus memberikan kado kepada Rayon Averroes dan Avicenna dalam Harlah yang ke-5 ini. Kita harus membuktikan bahwa kita bisa mempertahankan dan mengembangkan rayon kepada pendiri kita," ujarnya. 

Harlah tersebut juga mendapatkan saran dan dukungan penuh dari Komisariat Raden Bagus Asra yang menaungi kedua rayon.

Firmanzah, salah satu Pengurus Komisariat RBA STAI At-Taqwa Bondowoso yang mewakili Ketua Komisariat menyampaikan bahwa kader harus bisa menggerakkan organisasi, bukan menjadi penonton organisasi. 

"Proses kalian di rayon harus dimanfaatkan betul karena tantangan kita ke depan semakin komplit. Kalian mau jadi penonton apa pemain?" Ucapnya. 

Acara Pembukaan tersebut merupakan acara pertama dalam serangkaian Peringatan Harlah Rayon Averroes dan Avicenna STAI At-Taqwa Bondowoso ke-5. 

Selanjutnya, kegiatan tersebut akan diisi dengan kegiatan Ziarah Makam Ki Ronggo, Lomba Orasi dan Seminar Kepemimpinan di malam puncak Harlah Rayon tanggal 22 Maret 2021.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pentingnya Tri Fungsi NDP dalam berorganisasi PMII RBA STAI At-taqwa gelar kegiatan SARANG Avicenna ke-09.

  NDP yang berfungsi sebagai Kerangka Refleksi, Aksi dan Ideologis, merupakan Sublimasi nilai keislaman dan keindonesiaan. Sebagaimana ideol...